Tanggapan Ketum KADIN DKI Hj Diana Dewi Soal Kenaikan Upah Buruh, dan Aksi Boikot Produk Israel

Media Trans Ketua Umum KADIN DKI Jakarta Hj. Diana Dewi, disela-sela kegiatan Rapimprov IV KADIN DKI Jakarta, yang diadakan di Ballroom Flores Hotel Borobudur Jakarta, pada 21 November 2023, usai mendampingi PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono saat pembukaan Rapimprov IV, berkesempatan melakukan konferensi pers menanggapi isu kenaikan upah buruh dan aksi boikot sejumlah produk imbas perang Israel – Palestina.

Ada Aturan Mengatur Besaran Kenaikan Upah

Diana Dewi mengakui bahwa belum ada kesepakatan terkait kenaikan upah buruh.

Ketua Umum KADIN DKI Jakarta Hj Diana Dewi

“Dalam rapat Dewan Pengupahan, antara kami pengusaha, pemerintah, dan perwakilan buruh, belum ada kesepakatan besaran kenaikan upah” ujar Diana Dewi yang juga pendiri dan CEO grup usaha Suri Nusantara Jaya.

Lebih lanjut Diana menjelaskan “Ada aturan pemerintah, apabila kita menghitung, dan angka yang keluar 15%, 10%, ataupun 30% itu namanya peraturan, kita harus jalani, kita tidak boleh keluar dari aturan”.

Dikecam Soal Boikot Produk Imbas Perang Israel-Palestina

Gempuran Israel kepada wilayah Palestina, yang telah menimbulkan banyak korban, berimbas munculnya aksi boikot terhadap produk-produk yang terindikasi merupakan produk Israel, atau berafiliasi kepada Israel.

Pernyataan Diana sebelumnya, yang disampaikan dalam kapasitas sebagai bagian dari kalangan pengusaha, dikatakan Diana bahwa dirinya dan keluarganya, mendapat kecaman.

“Seperti yang saya sampaikan di media, saya capek dikecam, terutama keluarga saya, kenapa harus seperti seolah-olah membela Israel, bukan itu. Saya perjuangkan teman teman pengusaha, karena pengusaha ini efeknya domino, bukan bicaranya pengusahanya. kita harus tahu juga bahwa pengusaha ini berusaha, itu diluar politik. Kalau yang terjadi Israel dan Palestina, ini politik. Jadi teman teman saya perhatikan juga, bahwa perusahaan ini punya tanggung jawab kepada karyawan, nanti (boikot) berakibat kepada PHK besar-besaran, karena bisa saja yang tidak terafiliasi dianggap terafiliasi, karena kondisi di dalam negeri sendiri sedang sensitif. Harapannya saya sampaikan, tidak ada boikot memboikot, tapi semuanya diserahkan kepada masyarakat, bahwa memang betul, kita sebagai pengusaha juga tidak ingin adanya peperangan, tapi kita juga tidak mau masyarakat yang ada di kita terus terkena dampaknya” pungkas Diana yang juga Bendahara ICMI DKI Jakarta.

 

Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono menyerahkan piala Anugerah Lingkungan Hidup KADIN DKI Jakarta kepada 5 perusahaan terpilih

5 Perusahaan Peraih Anugerah Lingkungan Hidup KADIN DKI Jakarta

Saat Rapimprov IV KADIN DKI Jakarta, Ketua Umum KADIN DKI Diana Dewi, mendampingi PJ Gubernur DKI Heru Budi Hartono menyerahkan Piala Replika Pohon Trembesi kepada 5 perusahaan anggota KADIN DKI Jakarta, yang menjadi peraih Anugerah Lingkungan Hidup KADIN DKI Jakarta 2023.

Adapun lima perusahaan penerima Anugerah Lingkungan Hidup KADIN DKI Jakarta, yakni Central Park Mall, Mall Kota Kasablanka, PT Indofood Divisi Bogasari, PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia, dan PT Yamaha Motor Indonesia Manufacturing. (DED)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*