Viral Video Siswa-siswi Sekolah Kristen Menyanyikan “Yaa Lal Wathan”

Media Trans – Hari lahir Nahdlatul Ulama (NU) yang diperingati setiap 31 Januari, tahun ini berusia 95 tahun, banyak tokoh dan pimpinan lembaga, menyampaikan ucapan selamat hari lahir, bahkan tidak hanya para tokoh dan pimpinan, tetapi juga para siswa sekolah.

Siswa-siswi Sekolah BPK (Badan Pendidikan Kristen) Penabur, sebagaimana viral di media sosial belakangan ini, para siswa BPK Penabur menyanyikan lagu “Yaa Lal Wathan”, sebagai ungkapan merayakan harlah NU ke-95.

Lagu “Yaa Lal Wathan” merupakan lagu Islami karya KH Wahab Chasbullah, salah seorang pendiri NU, dan juga pahlawan nasional. Lagu ini sudah dikumandangkan sejak 1934, dan kerap terdengar di berbagai acara-acara besar dari Nahdlatul Ulama (NU).

Berikut lirik lagu “Yaa Lal Wathan” karya KH. Wahab Chasbullah :

Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon

Hubbul Wathon minal Iman

Wala Takun minal Hirman

Inhadlu Alal Wathon

Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon

Hubbul Wathon minal Iman

Wala Takun minal Hirman

Inhadlu Alal Wathon

Indonesia Biladi

Anta ‘Unwanul Fakhoma

Kullu May Ya’tika Yauma

Thomihay Yalqo Himama

Kullu May Ya’tika Yauma

Thomihay Yalqo Himama

Pusaka hati wahai tanah airku

Cintamu dalam imanku

Jangan halangkan nasibmu

Bangkitlah hai bangsaku

Pusaka hati wahai tanah airku

Cintamu dalam imanku

Jangan halangkan nasibmu

Bangkitlah hai bangsaku

Indonesia negeriku

Engkau panji martabatku

Siapa datang mengancammu

Kan binasa di bawah durimu

Siapa datang mengancammu

Kan binasa di bawah durimu

Viralnya video siswa-siswi BPK Penabur menyanyikan lagu khas keluarga besar NU, mendapat repon apresiasi dari salah seorang keturunan KH. Wahab Chasbullah, yang saat ini masih menjabat Duta Besar Indonesia untuk negara Aljazair, yakni Safira Rosa Machrusah, sebagaimana disampaikannya pada akun FB nayambeonugroho.

Naya Mbeo seorang Doktor Filsafat alumni STF Driyarkara, dan juga alumni Hubungan Internasional FISIP UI, diantaranya menuliskan “Sebelum hari berakhir, izinkan saya mengucapkan Selamat Hari Lahir ke-95 kepada Bapak/Ibu/Sahabat keluarga besar Nahdlatul Ulama, diiringi Lagu Ya Lal Wathan yang dibawakan siswa/i BPK Penabur. Lagu ini sangat saya sukai, sayang saya gak tahu bakal ada koor ini, kalau gak saya mau ikutan nyanyi. Selamat Hari Lahir, NU! Teruslah berkarya bukan hanya bagi umat tetapi juga bagi bangsa Indonesia ini secara utuh…”.

Menanggapi kiriman video dan ucapan Naya pada laman FB, Safira Rosa Machrusah menuliskan “Terimakasih Naya Mbeo Nugroho. Sungguh ucapan yang tulus dan kasih dari seorang sahabat”.

Sementara itu akun youtube channel Info GP Ansor Jakarta, merespon positif video siswa-siswi BPK Penabur, dengan menuliskan judul kiriman video tersebut dengan narasi “Keren !! Siswa BPK Penabur Nyanyikan Mars “Syubbanul Wathon” utk Harlah NU ke-95”.

Untuk diketahui, Safira Rosa Machrusah merupakan keturunan dari pencipta lagu “Yaa Lal Wathan”, Safira adalah putri KH. Mohammad Tolchah bin KH. Mansoer, dan ibu Umroh Machfudzoh. Umroh Machfudzoh adalah putri sulung dari almarhum KH. M. Wahib Wahab yang pernah menjabat Menteri Agama RI ke-7.

KH. M. Wahib Wahab adalah putra sulung almarhum KH. Wahab Chasbullah, salah seorang pahlawan nasional dan initiator berdirinya Nahdlatul Ulama bersama Hadharatusy Syaikh KH. Hasyim Asy’ari leluhur dari KH. Abdurrahman ‘Gus Dur’ Wahid. (DED)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*